Toyota Bali, Raihan positif terus dicetak PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) seiring sepak terjangnya di industri otomotif Tanah Air. Terbaru, TMMIN dianugerahi gelar “Indonesia Most Admired Company” dari salah satu majalah ekonomi nasional.
Hub : https://wa.me/6281339654288
Disebutkan, penghargaan yang baru saja diterima TMMIN merupakan yang ketiga selama tiga tahun terakhir ini. Penghargaan ini diberikan berdasarkan riset. TMMIN dinilai memiliki awareness tertinggi dan image terbaik berdasarkan persepsi responden.
Adapun kriteria penilaian meliputi citra perusahaan, kepercayaan publik yang diberikan, investasi yang sudah dilakukan oleh perusahaan, pengelolaan sumber daya manusia, kepedulian terhadap lingkungan dan juga mencakup pada kemampuan perusahaan untuk bersaing di pasar global serta perkembangan bisnis di pasar domestik dan internasional.
“Penghargaan yang diterima adalah sebuah keberhasilan kolektif bersama-sama dengan seluruh rantai bisnis. Kami berharap secara konsisten dapat terus mendukung pengembangan industri otomotif dan berkontribusi melalui kerja nyata kepada bangsa Indonesia,” terang Presiden Direktur TMMIN Warih Andang Tjahjono dalam keterangan resminya.
Torehan TMMIN dalam hal ekspor kendaraan memang belum tergoyahkan. Di tahun lalu, TMMIN melakukan ekspor model CBU sebanyak 194.400 unit atau 87 persen dari total ekspor mobil utuh nasional.
TMMIN juga menambah model yang diproduksi lewat Toyota Sienta. Mobil keluarga yang memiliki kandungan lokal sebesar 80 persen itu di produksi di fasilitas Pabrik Karawang 2, Karawang, Jawa Barat.
Tak hanya itu, TMMIN juga memiliki pabrik mesin yang memproduksi mesin bensin alumunium tipe R-NR untuk mobil penumpang seperti Vios, Yaris, dan Sienta dengan kapasitas sebanyak 216.000 unit mesin per tahun.
BagikanToyota Jadi Brand Mobil Paling Pengaruh di Dunia TOYOTA Denpasar Bali– Majalah Forbes setiap tahunnya menerbitkan daftar merek paling berharga di dunia (most valuable brands). Lima teratas ditempati merek nonautomotif yang sudah sangat dikenal, yakni Apple, Google, Microsoft, Coca-Cola, dan Facebook.... selengkapnya
Penjualan Menurun, Toyota Akan ‘Kubur’ Etios Valco BALI-TOYOTA.COM – Tiga tahun sudah sejak kehadiran segmen mobil murah ramah lingkungan atau Low Cost Green Car (LCGC) di 2013, penjualan mobil perkotaan yang mengusung mesin di atas 1.200cc setiap tahunnya terus selengkapnya
Toyota Fun-Vii 4 Roda Toyota Bali, bukanlah sebuah produsen smartphone alias ponsel pintar, namun kini mereka mencoba berkreasi dengan sebuah smartphone yang memiliki 4 roda. Adalah mobil listrik dengan sebutan Fun-Vii, mobil terbaru dari Toyota selengkapnya
Bocoran Dua Varian Toyota Rush TRD Ultimo dan Sportivo 7 Toyota Bali – PT Toyota Astra Motor (TAM), Jumat (26/2/2016), siang, akan meluncurkan dua varian terbaru Rush di daerah Kuningan, Jakarta Selatan. Low Sport Utility Vehicle (LSUV) ini bakal ditawarkan... selengkapnya
Belum ada komentar